Kab. Tangerang. – Kodim 0510/Tigaraksa, Danramil 13/Cisoka Kapten CHB Jitu Arman Sinaga SH yang diwakili Babinsa Sertu Murtopo Sugiarto, menghadiri pelaksanaan kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar pemilih Hasil Pemuktahiran (DPHP) Tingkat Kecamatan pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tangerang, bertempat di Aula Kantor Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Banten. Selasa, (06-08-2024)
Kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Tingkat Kecamatan dihadiri oleh Camat Jayanti Yandri Permana S. Stp, diwakili Cecep Kurnia SE,M.Si, Kapolsek Cisoka diwakili Bripka Nawawi, Danramil 13 Cisoka diwakili sertu Murtopo Sugiarto, Ketua Panwascam Jayanti Bapak Bahrul ulum M.Pd, Ketua PPK kecamatan Jayanti Ahmad Holidin S.Pd, Ketua PPS Se Kecamatan Jayanti, Anggota PPS Se Kecamatan Jayanti Anggota Panwascam Jayanti.
Dalam sambutannya Danramil 13/Cisoka Kapten CHB Jitu Arman Sinaga SH, yang diwakili Sertu Murtopo Sugiarto, menyampaikan.
"Diharapkan rapat pleno ini adalah suatu kesepakatan bersama, Kami dari TNI dan Polri bersama Forkopimcam kecamatan Jayanti akan mengawal hingga selesai tahapan Pilgub dan wagub, Pilbup dan Wabup dengan aman dan damai," Ucap Sertu Murtopo Sugiarto.
Lebih lanjut Sertu Murtopo Sugiarto mengatakan, "Kami mendukung kegiatan demokrasi kami TNI akan menjaga netralitas dan bersama Kepolisian akan mengawal hingga selesai tahapan pemilu dengan aman,tertib dan damai," Imbuhnya.
Diakhir Sertu Murtopo Sugiarto menambahkan, "Dan kami mewakili Danramil 13 Cisoka berharap bahwa melalui rapat Pleno ini, data pemilih dapat terverifikasi dengan baik sehingga potensi kesalahan dapat diminimalkan, dan seluruh proses pemilihan dapat berjalan lancar dan adil," Tandasnya. (Heru)