Kab. Tangerang - Endang David, Ketua Umum Lembaga Swadaya Masyarakat (Lsm Matahari), menilai Sosok Bahrul Ulum dan Deby Yusuf Arda Billy, dinilai lebih tepat mengisi calon Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu, (05/05/2024)
Dua orang yang pernah menjabat sebagai ketua KNPI tingkat kecamatan Jayanti yakin Deby Yusuf Arda Billy masa bakti 2017-2020, dan Bahrul Ulum, masa bakti 2020-2023, dinilai tepat sebagai calon Ketua KNPI tingkat kecamatan Jayanti.
Dua Aktivis muda tersebut dianggap dapat menjadi jembatan Organisasi Kepemudaan (OKP) di kecamatan Jayanti dengan mengumpulkan potensi yang ada menjadi kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat dan juga anak muda.
"Secara pribadi kami menilai, sosok Bahrul Ulum dan Deby Yusuf Arda Billy, cocok dicalonkan sebagai Ketua KNPI, kami percaya dengan kemampuannya yang aktif berorganisasi sejak menjadi mahasiswa, mampu membawa KNPI menjadi lebih maju. Selain itu, keberadaan KNPI benar-benar dapat dirasakan manfaatnya bagi pemuda," kata Endang David Ketua Umum Lsm Matahari dan juga Koordinator satu Forum Aliansi Jayanti (FAJ)
"Saat ini para pemuda yang ada di Kecamatan Jayanti tidak hanya perlu kreatif untuk diri sendiri, namun juga perlu aktif sebagai agen perubahan, sebagai penyambung lidah masyarakat, tampil di depan mengkritisi jika ada kebijakan pemerintahan yang tidak prorakyat dan sebaliknya, mendukung pemerintahan dengan sepenuhnya jika memang baik bagi warga," katanya.
Jadi, menurut Endang David, sosok Ulum dan Billy, yang sering terlibat di aksi-aksi sosial kemanusiaan dan pendampingan masyarakat, jika terpilih nanti menjadi ketua KNPI mampu memberi warna baru dan perubahan yang lebih baik di tubuh KNPI.
"Kami berharap, KNPI ke depan tidak hanya ramai waktu pemilihan saja tapi benar-benar aktif berkegiatan. Jadi, kehadiran KNPI nyata dirasakan manfaatnya bagi semua pihak," katanya.
Dengan jaringannya yang luas ditambahkan Endang David, Ulum dan Billy harus didukung oleh OKP yang tergabung di KNPI agar maju menjadi calon ketua.
"Karena mengelola organisasi tidak cukup hanya modal sekedar punya banyak uang. Namun, menguasai manajemen kepemimpinan, organisasi dan SDM itu jauh lebih penting," tegasnya.
Ketua Umum Lsm Matahari juga menambahkan, Ulum dan Billy itu sering dipintanya menjadi nara sumber berbagai materi keorganisasian, sosial bahkan politik.
"Kalau dijadikan Ketua KNPI untuk saat ini kami nilai sangat tepat. Dua sosok ini dapat menyatukan beberapa organisasi untuk mendorong program pemerintah agar lebih baik," Tandasnya.(Heru)