“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Minal Aidin Walfaizin mohon maaf lahir dan batin,” ungkap Japarudin BJ.
Ketua Ormas Pendekar Banten Korda II Korcam Sukamulya ini berharap, Idul Fitri 1445 H, bisa menjadi momentum untuk memperkuat kebersamtali tali dan persaudaraan.
Selanjutnya, BJ sapaan akrabnya ini mengatakan agar kita semua berdoa semoga amal ibadah yang kita lakukan selama Bulan Suci Ramadhan menjadikan kita orang-orang yang bertaqwa.
“Sehingga Idul Fitri yang kita rayakan menjadi puncak kemenangan untuk meraih fitrah kita, mari kita berdoa di tahun depan kita masih berjumpa dengan Ramadhan yang penuh berkah,” ungkapnya.
Meski kita tak dapat berjabat tangan, tak menghalangi kita untuk tetap bermaafan. Semoga Allah SWT menghapus dosa-dosa kita dan kita kembali fitrah.
“Pergi ke Pesantren bertemu santri,
Membawa oleh-oleh Pindang Patin,
Kami Keluarga Besar Ormas Pendekar Banten Korda II Korcam Sukamulya ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir & Batin.” tandasnya. (Heru)