Seperti Suwandi mantan Kades 3 Periode ini , ia sudah mulai memetakan politiknya untuk maju ke bursa Pileg Dapil 1 DPRD kabupaten Tangerang melalui jalur Partai Demokrat.
Di ketahui bersama bahwa Suwandi pernah menjabat kepala desa Pasir Muncang 3 periode berturut-turut dari tahun 2003 hingga berakhir di tahun 2021 tentunya akan banyak dukungan dan simpati dari masyarakat.
Menurutnya , ia mengikuti bursa Caleg karena punya keinginan kuat untuk menebarkan kebaikan terhadap sesamanya salah satunya melalui jalur politik , yakni maju sebagai anggota DPRD Dapil 1 kabupaten Tangerang.
“Saya terpanggil untuk meningkatkan pengabdian kembali kepada masyarakat dan mengajak masyarakat termasuk kaum milenial untuk tidak patah arang, harus terus semangat melakukan perubahan karena kita semua punya kesempatan untuk lebih maju dan lebih baik lagi,” ujarnya.
Lanjut Suwandi , misalnya terkait pembangunan infrastruktur jalan, bagaimana dengan Beasiswa pendidikan agar lebih mudah, lowongan pekerjaan lebih gampang, UMKM makin berkembang, ketahanan pangan dan petani lebih mudah lagi untuk mendapatkan pupuk,” Ungkapnya.
Suwandi menuturkan,yang diperlukan masyarakat saat ini adalah bagaimana seseorang yang bisa menjadi inspirator dan bisa melakukan perubahan yang lebih baik lagi.
“Saya memilih jalur politik, karena dengan jalur ini Insyaallah saya bisa lebih membuka ruang dan peluang bagi warga masyarakat,”tutupnya.(Heru)